SBY : Indonesia Harus Terlibat Aktif dalam Mewujudkan Perdamaian Dunia

Gerbangrakyat.com – Presiden ke-6 Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), menegaskan posisi Indonesia sebagai negara yang kuat dan berpengaruh di kawasan Asia dan dunia. Dikutip dari CNN Indonesia Minggu (12/05/24), SBY menyoroti pentingnya Indonesia menggunakan kekuatannya untuk mempromosikan perdamaian, merujuk pada sebuah dialog dalam film Spider-Man.
“Dalam film Spider-Man, Uncle Ben mengatakan with great power comes great responsibility. Ini menggambarkan betapa pentingnya memahami bahwa dengan kekuatan dan pengaruh yang besar, kita juga memiliki tanggung jawab besar,” tutur SBY.
Menurut SBY, Indonesia memiliki tanggung jawab konstitusional untuk memelihara perdamaian dunia dan menyuarakan prinsip kemanusiaan dalam menghadapi berbagai konflik internasional. Dia mendorong pemerintah untuk tetap aktif dalam diplomasi global, dengan tujuan utama memperjuangkan perdamaian.
“Kita tidak bisa berpangku tangan melihat tragedi kemanusiaan di berbagai belahan dunia, seperti di Gaza dan Palestina saat ini. Kita memiliki kewajiban moral untuk peduli,” tegasnya.
SBY juga menekankan bahwa apa pun yang terjadi di dunia akan berdampak pada Indonesia, secara langsung maupun tidak langsung. Hal ini menggarisbawahi urgensi bagi Indonesia untuk terlibat dalam upaya-upaya perdamaian global.
Mengenai konflik Israel-Palestina, SBY menyatakan dukungannya terhadap solusi two state solution. Menurutnya, solusi ini melibatkan pengakuan kedua belah pihak, Israel dan Palestina, sebagai negara berdaulat dan merdeka.
“Saya secara pribadi mendukung penuh konsep dua negara untuk mengatasi konflik ini. Artinya, Palestina harus diakui sebagai negara merdeka yang berdaulat, hidup berdampingan dengan Israel,” ungkapnya.