Manchester, 16 Mei 2024 – Gerbangrakyat.com – Manchester United berhasil meraih kemenangan tipis 3-2 atas Newcastle United dalam lanjutan pekan ke-37 Liga Premier Inggris yang berlangsung di Stadion Old Trafford, Kamis (16/5) dini hari WIB. Kemenangan ini diraih melalui pertandingan sengit yang memperlihatkan kekuatan dan determinasi kedua tim.

Setan Merah membuka keunggulan pada menit ke-31 melalui aksi gemilang Kobbie Mainoo yang memanfaatkan umpan dari Amad Diallo Traore. Gol ini membawa Manchester United unggul 1-0 hingga babak pertama berakhir.

Memasuki babak kedua, Newcastle United yang dijuluki The Magpies berhasil menyamakan kedudukan melalui gol Anthony Gordon pada menit ke-49. Pertandingan semakin menarik saat Amad Diallo kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-57, membuat MU unggul 2-1.

Keunggulan MU semakin jauh setelah Rasmus Hojlund mencetak gol pada menit ke-84 berkat umpan dari Bruno Fernandes, mengubah skor menjadi 3-1 untuk tim tuan rumah. Namun, Newcastle United berhasil memperkecil ketertinggalan pada masa injury time lewat gol yang dicetak oleh bek kiri mereka, Lewis Hall. Gol tersebut menutup pertandingan dengan skor akhir 3-2 untuk kemenangan Manchester United.

Hasil ini membuat Manchester United tetap berada di posisi ke-8 klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 57 poin, sama dengan Newcastle United. Namun, Newcastle unggul dalam selisih gol sehingga mereka tetap berada di atas MU..

Kemenangan ini menjadi modal penting bagi Manchester United menjelang akhir musim, sementara Newcastle United harus segera berbenah untuk mempertahankan posisi mereka di papan atas klasemen.

Sumber : Medcom.id

Share: